Tak Ada Kadernya yang Masuk Kabinet Indonesia Maju, Ini Tanggapan Partai Demokrat

Tak Ada Kadernya yang Masuk Kabinet Indonesia Maju, Ini Tanggapan Partai Demokrat

TRIBUN-VIDEO.COM – Presiden Joko Widodo baru saja melantik para menteri dalam Kabinet Indonesia Maju, Rabu (23/10/2019).

Dalam kabinet baru tersebut, Joko Widod tak memasukkan nama dari kader Partai Demokrat.

Terkat hal tersebut, pihak Partai Demokrat mengaku menghormati keputusan yang diambil oleh Jokowi tersebut.

Dikutip dari Kompas.com, Sekretaris Jenderal Partai Demokrat Hinca Panjaitan meyakini Presiden Joko Widodo sudah memiliki tujuan baik saat memilih para menteri.

Hinca mengungkapkan Partai Demokrat menghormati keputusan Jokowi yang tidak memasukkan nama dari kader Partai Demokrat di Kabinet Indonesia Maju.

Ia menyebut, Demokrat meyakini keputusan Presiden Jokowi untuk tidak menyertakan Demokrat di Kabinet karena ada tujuan baik.

Partai Demokrat mengucapkan selamat bekerja kepada jajaran menteri di Kabinet Indonesia Maju.

Hinca berharap para menteri yang terpilih bisa bekerja dan melaksanakan tugas membantu Presiden dan Wakil Presiden sesuai dengan harapan rakyat.

Hinca mengatakan, Ketua Umum Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono akan menyampaikan arah politik partainya ke depan dalam waktu dekat.

Nantinya, SBY akan menyampaikan sikap dan pandangannya terkiat rencana amandemen UUD 1945 ntuk menghidupkan kembali Garis-garis Besar Haluan Negara (GBHN).

(Tribun-Video.com/Kompas.com)

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul “Tak Ada Kader yang jadi Menteri Jokowi, Ini Pernyataan Demokrat…”, https://nasional.kompas.com/read/2019/10/23/19132171/tak-ada-kader-yang-jadi-menteri-jokowi-ini-pernyataan-demokrat.

Related Post: